Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 CARA MEMBUAT EFEK AWAN BERGERAK PALING MUDAH DI KINEMASTER

Kalau ditanya salah satu aplikasi edit video terbaik di Hp android itu apa, mungkin Kinemaster akan masuk diantaranya, walaupun juga ada aplikasi lain seperti Inshot, Capcut, Vn dan lain sebagainya. Namun yang akan jadi fokus kita di sini adalah aplikasi Kinemaster.

cara membuat efek awan bergerak di kinemaster

Buat kalian yang udah lama menggunakan aplikasi ini, pasti sudah tau bagaimana kehebatan dan kecanggihan Kinemaster. Ada banyak fitur dan tool yang ditawarkan untuk memudahkan penguna. Dengan aplikasi ini kalian bisa melakukan berbagai pengeditan video seperti mengganti background video, mememotong dan menggabungkan video, membuat animasi bergerak termasuk membuat efek awan bergerak.

Mungkin kalian pernah melihat di Ig (instagram) video yang menampilkan efek awan bergerak atau pernah melihat video quotes dengan efek tersebut. Nah video seperti itu memang sedang jadi trend bagi para penggiat video editing. Selain keren, tentu efek seperti itu sangat unik.

Bagaimana cara membuatnya? Sangat mudah sekali, kalian bisa membuat efek awan bergerak hanya dengan menggunakan aplikasi Kinemaster di Hp android. Tutorialnya sudah Halamantutor uraikan di artikel ini. Ok langsung aja simak langkah-langkah berikut.

Cara Membuat Efek Awan Bergerak di Kinemaster

Terdapat beberapa metode yang bisa dilakukan, karena efek seperti ini bisa dikatakan fleksible untuk dibuat tergantung kreatifitas dan keperluan video. Selain itu fitur yang ditawarkan di Kinemaster, membuat proses jadi lebih mudah.

Namun sebelum masuk ketutorial, buat kalian yang belum punya aplikasi Kinemaster silahkan download terlebih dahulu di play store atau bisa klik link dibawah.

Download

1. Menggunakan Fitur Blending (paling sederhana)

Kita mulai dengan cara yang sederhana terlebih dahulu. Aplikasi Kinemaster memiliki fitur yang dinamakan Blending atau mencampur. Fitur ini dapat dipakai untuk membuat efek awan bergerak dari sebuah foto atau video.

Akan tetapi perlu diingat, jika fitur ini tidak ada di Kinemaster kalian, silahkan update ke versi yang lebih baru agar dapat menikmati fitur blending. Simak caranya di bawah ini.

  • Yang pertama harus dilakukan adalah kalian siapkan bahan-bahannya seperti foto dan footage berupa video awan bergerak. Kalian bisa download footage nya di Youtube dengan keyword “awan bergerak” Untuk cara downloadnya, admin sudah pernah membuatkan tutorialnya bisa cek di sini.
  • Jika sudah, berikutnya download dan install aplikasi Kinemaster di smartphone kalian. Setelah itu buka aplikasinya dan silahkan bikin projek baru.
  • Langkah selajutnya pilih Media lalu masukkan foto yang diinginkan sebagai bahan utama. Ingat foto atau gambar yang dipilih harus ada unsur langitnya contohnya seperti dibawah ini.
  • Berikutnya kalian pilih Layer/Lapisan lalu pilih Media. Setelah itu cari footage awan bergerak yang sudah kalian download tadi. Kemudian pada tool di sebelah kanan, pilih Pemangkasan, jangan lupa bentuknya atur ke persegi. Lalu potong footage sesuai dengan posisi dan ukuran langit yang ada di dalam foto.
  • Jika sudah, selanjutnya kalian Tab layer awan bergerak tadi, kemudian pilih Menyampur dan cari efek Menggelapkan. Nah kalian juga bisa atur Opasitasnya sesuai keinginan. 
  • Agar hasilnya lebih bagus lagi, kalian atur aja di bagian Penyesuain Warna dan bisa menambahkan filter. Sehingga lebih realistis dan keren. Terakhir silahkan kalian simpan dan lihat hasilnya.

Kekurangan: meskipun sangat simpel namun cara ini, hasilnya kurang rapi karena tidak bisa memposisikan efek pada bagian langit saja. Juga kurang efektif jika media utamanya sebuah video.

2. Menggunakan aplikasi Kinemaster + Edit Foto

Seperti yang admin sampaikan di atas kalau cara yang pertama hasilnya masih kurang rapi. Apalagi jika banyak objek lain di dalam foto atau video seperti pohon, rumah dll. Nah agar hasilnya lebih bagus lagi kalian bisa pakai metode yang kedua ini.

Dimana kita memerlukan tambahan aplikasi edit foto. Silahkan gunakan aplikasi edit foto apa saja, baik itu PicsArt, Canva, Pixelab,dan sebaginya. Berikut adalah cara-caranya.

  • Buka aplikasi edit foto terlebih dahulu dan masukkan foto yang akan di edit. Di sini admin pakai aplikasi Picsay Pro. Setelah itu kalian hapus area langitnya sehingga menjadi transparan seperti gambar berikut. Lalu save di galeri.
  • Jika sudah, berikutnya kalian buka aplikasi Kinemaster dan buat project yang baru. Kemudian pilih Media, nah di sini kalian buat aja dengan background polos, sebagai contoh admin pakai background merah. Langkah selanjutnya kalian pilih Lapisan > Media kemudian cari foto yang area langitnya udah kalian hapus sebelumnya dan sesuaikan ukurannya dengan background.
  • Berikutnya kalian pilih lagi Lapisan > Media dan masukkan efek awan bergerak. Setelah itu pilih Pemangkasan lalu sesuaikan ukurannya dengan area langit dari foto tadi. Setelah itu kalian tab titik tiga yang ada dibagian kiri. Kemudian pilih “Pindah ke Belakang” dan lihat lah hasilnya.
  • Jika berhasil berikutnya simpan projek tersebut.

Kekurangan: cara ini hanya dapat digunakan jika media utamanya berupa foto, bukan sebuah video.

Membuat Efek Awan Bergerak Pada Video di Kinemaster

Membuat efek awan dengan media utama foto memang tidak terlalu sulit. Akan tetapi berbeda cerita jika yang dijadikan media utama atau bahan utamanya adalah video, karena seperti yang kita tahu kalau video tidak diam seperti halnya foto.

Maka dari itu untuk menghasilkan efek awan bergerak yang keren, dibutuhkan cara yang lebih. Nah di metode ketiga ini dapat kalian lihat langkahnya sebagai berikut.

  • Sama seperti tadi silahkan buka Kinemaster dan buat project baru
  • Setelah itu pilih Media dan masukkan video yang akan diberi efek animasi awan bergerak. Jika sudah berikutnya pilih Filter Warna > Dasar, kemudian kalian cari filter berwarna biru atau “B37”.
  • Langkah selanjutnya pilih Penyesuaian warna lalu kalian atur sampai video kalian hanya ada dua warna yakni biru dan hitam atau kalian bisa ikuti settingan dibawah ini.
  • Berikutnya kalian simpan videonya. Jika sudah tersimpan, kalian buat lagi projek baru. Masukkan video animasi awan bergeraknya sebagai media utama. Setelah itu pilih Lapisan lalu masukkan video yang udah diekspor tadi dan sesuaikan.
  • Kemudian tap video lapisan, cari Kunci Kroma/Chroma Key. Ubah warnanya menjadi warna biru dan atur sampai mendapatkan hasil yang sesuai.
  • Jika sudah, terakhir tinggal kalian ekspor dan lihat hasil.

Kekurangan: video hanya terlihat seperti siluet.

***

Dari 3 cara membuat awan bergerak di Kinemaster di atas, kalian bisa coba semuanya dan tentukan sendiri cara yang paling cocok dengan kebutuhan kalian.

Baca Juga: Cara Merekam Layar di Hp Vivo Tanpa Aplikasi, Langsung Work

Demikian ulasan dari Halamantutor.Nantikan terus tutorial android terbaru lainnya yang akan admin update dan bagikan kepada kalian semua.


Posting Komentar untuk "3 CARA MEMBUAT EFEK AWAN BERGERAK PALING MUDAH DI KINEMASTER "