Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Hapus Daftar Transfer di myBCA Online

Cara hapus daftar transfer di myBCA dilakukan untuk menjaga kerahasiaan transfer dan juga membersihkan file yang sudah tidak berguna.

Nah bank BCA memiliki layanan atau aplikasi mobile bernama myBCA. Seperti aplikasi mobile pada umumnya, layanan ini memudahkan kalian untuk melakukan transfer online ke berbagai rekening. 
Nantinya semua trnasfer yang pernah dilakukan akan disimpan di riwayat transfer akun myBCA. Dengan begitu, kalian tidak perlu mengulangi proses input nomor rekening jika ingin mengirim uang ke orang yang sama. 

Namun, jika terlalu banyak history transfer yang dilakukan, bisa menimbulkan kesagalan dimana kita akan kesulitan mencari nomor rekening yang diinginkan. Selain itu bisa membuat ponsel lemot.

Oleh karena itu, ada baiknya kalian membersihkan riwayat transfer kalian dari nomor rekening yang sudah tidak dibutuhkan lagi. 

Untuk melakukannya kalian tidak perlu repot-repot datang ke cabang BCA terdekat, cukup lakukan secara online melalui layanan myBCA.

Cara Hapus Daftar Transfer myBCA Online

Tindakan penghapusan ini bertujuan menghindari kesalahan transfer. Kalian dapat menghapus nomor rekening yang tidak telalu penting.

Langsung saja kalian bisa melihat pembahasan di bawah ini secara teliti:
  • Langakah awal coba buka aplikasi myBCA di Hp kalian.
  • Kemudian login menggunakan akun yang sudah terdaftar.
  • Setelah masuk pada dashboard awal, silahkan buka menu Infomasi.
  • Selajutnya pilih menu Riwayat Transfer.
  • Nah kalian bisa melihat berbagai kegiatan transfer yang terjadi pada rekening BCA kalian, baik kesesama BCA ataupun bank lain.
  • Kemudian kalian tentukan daftar transfer yang ingin kalian hapus.
  • Langkah cara haus daftar transfer myBCA berikutnya ini yang paling penting, silahkan kalian geser ke kiri list transfer yang ingin dihapus.
  • Setelah itu akan muncul opsi dan kalian pilih Hapus.
  • Selanjutnya akan muncul peringatan penghapusan history transfer, nah klik aja opsi OK untuk konfirmasi.
  • Langkah berikutnya kalian diminta untuk memasukkan PIN myBCA.
  • Terkahir tekan tombol OK untuk konfirmasi.
  • Selesai.
Nah setelah melakukan beberapa cara di atas, nantinya kalian akan menerima notifikasi bahwa riwayat transfer sudah berhasil di hapus.

Penutup

Admin rasa cara menghapus daftar transfer di myBCA secara online di atas sangat mudah untuk dipahami dan langsung bisa dipraktekan pada rekening kalian.


Pastikan kalian sudah memikirkan dengan baik sebelum menghapus riwayat transfer, karena jika sudah dihapus maka tidak dapat dipulihkan kembali.

Posting Komentar untuk "Cara Hapus Daftar Transfer di myBCA Online"