Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membayar Shopee Paylater Sebelum Jatuh Tempo dengan Cepat

Apabila kalian tidak ingin dikenai denda, maka trik cara bayar Shopee Paylater ini harus kalian ketahui. Nah Shopee Paylater menjadi salah satu metode pembayaran yang ada di toko belanja online Shopee yang identik dengan warna orange nya ini.
cara membayar shopee paylater
Metode ini dipakai untuk mereka yang ingin berbelanja di Shopee namun belum memiliki biaya. Sehingga nantinya akan ditanggung oleh pihak Shopee terlebih dahulu sebelum nantinya kalian diminta untuk melunasi pembayaran. 

Sederhananya Shopee Paylater ini mirip dengan hutang. Pembayaran ini harus segera dilunasi sebelum lewat jatuh tembo agar pengguna tidak dikenai denda. Besaran denda Shopee Paylater sendiri adalah 5% per bulan dari jumlah tagihan.

Sebenarnya tidak besar, akan tetapi jika nominal produk yang kalian beli punya tagihan yang besar, maka denda yang didapatkan juga tinggi. Maka dari itu jangan sampai lupa melakukan pembayaran hingga jatuh tempo.

Cara Membayar Shopee Paylater dengan Mudah

Nah untuk cara melunasi tagihan Shopee Paylater sebenarnya sangat mudah. Kalian bisa membayar saat jatuh tempo atau sebelum jatuh tempo pembayaran. 

Selain itu banyak metode yang bisa dilakukan seperti bayar lewat ATM, Alfamart, Indomaret ataupun lewat DANA. Lebih lengkapnya simak penjelasan di sini:

1. Cara Bayar Shopee Paylater Saat Jatuh Tempo

Apabila kalian ingin melunasi tagihan Shopee Paylater pada saat jatuh tempo, bisa ikuti langkah-langkah sebagai berikut:
  • Silahkan buka dulu aplikasi Shopee di Hp kalian.
  • Setelah itu pada tampilan awal pilih menu SPayLater.
  • Kemudian masuk ke bagian Bayar Sekarang dan klik Tagihan Bulan Ini.
  • Setelah itu sistem kan menampilkan informasi detail tentang rincian nominal Shopee Paylater yang harus di bayar.
  • Selanjutnya klik tombol Bayar Sekarang dan tentukan metode pembayaran yang diinginkan, apakah lewat DANA, Alfamart, ATM dan sebagainya.
  • Jika sudah, tekan lagi tombol Bayar Sekarang.
  • Sekarang lakukan pembayaran sesuai dengan jumlah nominal yang muncul di layar Hp.
  • Selesai.

Kalian tinggal menunggu saja notifikasi yang berisi informasi bahwa pembayaran sudah terverifikasi. Notifikasi ini dapat dilihat pada bagian keuangan dan limit SPayLater akan dikembalikan sekurang-kurangnya dalam waktu 1x24 jam.

2. Cara Bayar Shopee Paylater Sebelum Jatuh Tempo

Apabila kalian yang takut lupa membayar, kalian bisa bayar tagihan Shopee Paylater sebelum jatuh tempo ynag diberikan. Sehingga dapat terhindar dari denda akibat telat membayar.

Namun ada syarat yang harus dipenuhi yakni status barang yang dibayar dengan Shopee Paylater sudah selesai. Berikut tutorialnya:
  • Silahkan buka aplikasi Shopee di smartphone.
  • Setelah itu klik menu Saya di pojok kanan bawah.
  • Nah pada halaman profil, masuk ke bagian SPayLater kemudian klik menu Jumlah yang harus dibayar.
  • Langkah selanjutnya pilih Tagihan Bulan Depan setelah itu tap Bayar lebih Dulu.
  • Berikutnya tinggal kalian tentukan metode pembayaran yang diinginkan.
  • Setelah itu klik tombol Konfirmasi.
  • Terakhir tinggal lakukan pembayaran sesuai tagihan yang diminta dan metode pembayaran yang dipilih tad.
  • Selesai.

*            *            *
Kurang lebih seperti itu saja cara bayar Shopee Paylater sebelum jatuh tempo di Alfamart, Indomaret, lewat DANA, ATM dan lainnya. Jangan lakukan pembayaran sempai lewat jatuh tempo tanggal yang diberikan, untuk menghindari denda.

Posting Komentar untuk "Cara Membayar Shopee Paylater Sebelum Jatuh Tempo dengan Cepat"