Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Ganti Nomor M Banking BCA Mudah & Lengkap 2023

Salah satu layanan yang banyak digunakan nasabah BCA adalah M-banking BCA. Tapi sayangnya masih banyak yang bingung dengan cara mengganti nomor m-banking BCA. Nah Mobile Banking BCA adalah layanan aplikasi dari bank BCA.
Cara ganti nomor m banking BCA
Fungsinya untuk memudahkan pemberian layanan seperti transfer uang, membeli pulsa, melakukan pembayaran jual beli online dan sebagainya. Ketika mendaftar m-banking BCA, maka nasabah akan diminta untuk memasukkan nomor Hp.

Akan tetapi terkadang ada nasabah yang ingin mengubah nomor Hp tersebut dengan berbagai alasan, mulai dari sudah tidak aktif atau alasan lainnya. maka dari itu Halamantutor.xyz memiliki penjelasan tentang cara ganti nomor Hp m banking BCA.

Cara Ganti Nomor M-Banking BCA Tanpa Ke Bank

Kalian dapat mengubah nomor di M-banking BCA tanpa harus ke kantor bank lho, tepatnya kita akan melakukannya lewat ATM. 

Sehingga bisa lebih cepat dan praktis. Nah ada beberapa tahap yang harus dilakukan diantaranya:

1. Hubungi CS Halo BCA

Nah sebelum ganti nomor Hp, kalian harus menghubungi pihak CS Halo BCA terlebih dahulu. Alasannya adalah untuk meminta pihak bank menghapus nomor M Banking BCA kalian yang lama. 

Kalian bisa menghubungi pihak CS di nomor 1500888. Setelah tersambung, tinggal kalian sampaikan saja maksut dan tujuan kalian yang ingin mengubah nomor lama dengan nomor yang baru.

Setelah nomor lama di hapus, kalian belum bisa menjalankan aplikasi BCA Mobile karena belum ada nomor Hp yang terdaftar. Untuk itu ikuti langkah selanjutnya.

2. Registrasi Nomor Baru di ATM

Setelah nomor Hp lama dihapus, maka kalian harus mendaftarkan nomor baru melalui ATM BCA terdekat. Untuk langkah-langkahnya lihat di bawah ini:
  • Silahkan kunjungi mesin ATM BCA terdekat di daerah kalian.
  • Kemudian masukkan kartu ATM ke mesin ATM BCA.
  • Pilih bahasa dan masukkan PIN ATM.
  • Jika sudah, pada menu yang muncul silahkan pilih Daftar E-Banking/Autodebet.
  • Langkah selanjut masuk ke bagian Mobile Banking maka akan muncul klasual layanan. Kalian pilih aja "YA"
  • Setelah itu masukkan nomor Hp baru yang akan didaftarkan dan klik Benar jika nomor sudah tepat.
  • Kemudian kalian masukkan PIN m-BCA dan lakukan konfirmasi dengan menekan tombol Benar.
  • Nah sekarang proses registrasi nomor baru sudah berhasil dilakukan.

3. Aktivasi Nomor di BCA Mobile

Tahap selanjutnya adalah kalian harus melakukan aktivasi nomor Hp BCA yang baru tadi di BCA Mobilelewat Hp. Ikuti panduan berikut:
  • Buka aplikasi BCA Mobile di Hp kalian.
  • Kemudian login dengan User ID yang sudah terdaftar.
  • Langkah selanjutnya kalian pilih menu m-BCA maka akan muncul informasi syarat dan ketentuan m-BCA. 
  • Kalian pilih aja tombol Accept.
  • Setelah itu masukkan 16 nomor yang ada di kartu ATM kalian. Perlu diingat, pada proses ini akan memotong pulsa Hp. Jadi pastikan terdapat pulsa minimal Rp5.000.
  • Apabila sudah, selanjutnya tekan tombol OK dan tunggu pihak bank BCA (69888) akan mengirimkan SMS yang berisi kode verifikasi.
  • Selanjutnya kalian masukkan kode verifikasi tersebut yang biasanya terdiri dari kombinasi angka dan huruf.
  • Proses aktivasi nomor Hp baru di Mobile BCA sudah berhasil dilakukan.
  • Selesai.

4. Hubungi Lagi Pihak CS Halo BCA

Dengan langkah-langkah di atas sebenarnya cara ganti nomor m banking BCA sudah berhasil dilakukan. Akan tetapu kalian harus melakukan konfirmasi lagi ke pihak CS Halo BCA agar bisa menikmatis semua fitur di aplikasi BCA Mobile.

Jika tidak, kalian hanya bisa menggunakan beberapa fitur saja seperti cek saldo, cek mutasi, dan aktivitas non finansial lainnya. Untuk itu silahkan hubungi pihak CS BCA melalui nomor yang sama seperti sebelumnya.

Apabila sudah tersambung, tinggal ikuti saja instruksi yang diberikan untuk mengaktifkan kembali transaksi finansial di BCA Mobile.

Cara Mengganti Nomor Hp M Banking di Kantor Cabang

Alternatif lainnya yakni dapat dilakukan dengan mengunjungi langsung ke kantor Cabang BCA untuk mengubah nomor M Banking kalian. 

Apabila kantor cabang dekat dengan daerah kalian, cara ini sangat rekomended untuk dicoba karena bisa langsung diproses dan tidak perlu takut ada kendala. Berikut tahapannya:

1. Siapkan Dokumen Persyaratan

Sebelum pergi ke kantor cabang, silahkan siapkan dulu beberapa dokumen persyaratan seperti buku tabungan, KTP, kartu debit BCA dan omor Hp baru yang akan digunakan.

2. Kunjungi Kantor Cabang BCA

Setelah semua persyaratan terpenuhi, berikutnya kalian dapat langsung pergi ke lokasi kantor cabang terdekat dengan memabawa semua dokumen tadi.

Jika sudah sampai, silahkan ambil nomor antrian dan kalian akan diminta untuk mengisi formulir terlebih dahulu dan tunggu hingga nomor antran dipanggil.

3. Ganti Nomor Hp M Banking Baru

Apabila nomor antrian kalian sudah dipanggil, selanjutnya sampaikan maksut dan tujuan kalian kepada petugas Customer Service jika kalian ingin mengganti nomeo Hp baru pada akun m-banking BCA.

Berikan semua dokumen persyaratan tadi ke pada petugas. Nantinya pihak CS akan menanyakan beberapa pertanyaan untuk melakukan verifikasi. Silahkan jawab dengan jujur sesuai dengan data yang dipakai untuk mendaftar.

4. Tunggu Proses

Selanjutnya pihak CS akan memproses permintaan kalian. Biasa tidak perlu waktu lama maka proses pengubahan nomor Hp di Mobile BCA sudah berhasil dilakukan.


*            *            *
Demikian penjelasan singkat tentang cara ganti nomor M banking BCA terbaru tanpa ke bank ataupun langsung ke bank BCA. Sekarang kalian bisa menggunakan semua fitur yang ada di Mobile BCA dan mendapatkan notifikasi ke nomor Hp baru.

Posting Komentar untuk "Cara Ganti Nomor M Banking BCA Mudah & Lengkap 2023"