Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Melihat Alamat Lengkap Toko di Shopee

Cara melihat alamat toko di Shopee jadi salah satu hal yang harus dilakukan sebelum melakukan belanja. Ketika berbelanja online, kalian pasti ingin tahu berapa biaya pengiriman dan kapan barang akan sampai di tangan kalian. 

Akan tetapi biasanya Shopee hanya memberikan informasi daerah kabupatennya atau kotanya saja. Sehingga kurang memuaskan bagi kalian yang menginginkan kejelasan dan kepastian dalam bertransaksi.

Namun jangan khawatir karena terdapat cara mencari lokasi toko di Shopee yang bisa kalian lakukan. Berikut Halamantutor.xyz punya penjelasan secara lengkap.

Baca Juga: Cara Menghapus Akun Kredit Pintar PErmanen

Cara Melihat Alamat Lengkap Toko di Shopee

Ada beberapa alasan mengapa oranga ingin mengetahui alamat toko Shopee, misalnya karena ingin mengambil barang, melihat estimasi waktu atau ingin datang langsung ke tokonya.

Nah kalian bisa cek alamat toko di Shopee dengan beberapa cara diantaranya adalah:

1. Melalui Spesifikasi Barang

Metode yang pertama ini cukup mudah dan praktis, dimana kalian bisa langsung melihatnya dari produk yang akan dibeli, ikuti langkah di bawah ini:
  • Silahkan kalian buka dulu aplikasi Shopee
  • Selanjutnya cari dan pilih salah satu produk yang akan dibeli.
  • Kemudian kalian gulir ke awah bawah dan klik keterangan Spesifikasi.
  • Nantinya kalian akan melihat informasi produk termasuk alamat toko di bagian informasi "dikirim dari"
  • Selesai.
Sayangnya terkadang informasi alamat yang diberikan tidak lengkap. Namun kalian bisa ikuti cara lainnya di bawah ini.

2. Lewat Profil Toko

Cara melihat alamat toko di Shopee lainnya adalah dengan mengecek di bagian profil toko. Nah berikut paduannya:
  • Langkah pertama buka aplikasi Shopee dan klik menu Search di bagian atas.
  • Selanjutnya tulis nama toko yang ingin kalian cari lokasinya.
  • Jika sudah ketemu, masuk ke profil toko tersebut.
  • Langkah berikutnya kalian klik ikon profil toko di bagian atas.
  • Setelah itu coba lihat di bagian "keterangan" nantinya kalian akan melihat alamat lengkap toko Shopee.
  • Selesai.

3. Tanyakan Langsung

Trik yang ketiga ini adalah cara yang paling efektif jika cara sebelumnya tidak berhasil. Kalian bisa tanyakan langsung melalui menu Chat yang disediakan pihak Shopee. Begini caranya:
  • Jalankan aplikasi Shopee lalu kalian klik kolom pencarian.
  • Setelah itu coba ketik nama produk yang diinginkan.
  • Kemudian kalian klik dulu menu Filter di pojok kanan atas lalu ubah alamatnya sesuai daerah kalian.
  • Jika sudah ketemu, pilih salah satu toko Shopee yang menawarkan barang yang kalian cari.
  • Selanjutnya klik menu Chat lalu coba tanyakan alamat lengkap toko dengan bahasa yang sopan.
  • Tunggu sampai admin toko memberikan balasan.
  • Selesai.

4. Lacak Nomor Resi

Terakhir cara mengetahui alamat toko di Shopee adalah dengan melakukan pelacakan nomor resi pengiriman. 

Akan tetapi perlu diingat, bahwa kalian harus melakukan transaksi terlebih dahulu agar cara ini bisa dilakukan, karena nomor resi akan didapatkan ketika sudah memesan produk.

Di bawah ini adalah caranya:
  • Sama seperti sebelumnya buka produk yang sudah kalian pesan di Shopee.
  • Setelah itu coba lihat nomor resi produk lalu kalian salin nomor tersebut.
  • Kemudian, buka browser lalu kunjungi situs resmi jasa pengiriman. Setiap jasa express punya alamat yang berbeda beda.
  • Misalnya JNE, kalian bisa kunjungi https://www.jne.co.id/id/tracking/trace
  • Setelah terbuka pastekan nomor resi JNE pada kolom yang tersedia lalu klik Search.
  • Tunggu beberapa saat, maka nantinya akan muncul informasi pengiriman termasuk alamat toko pengirim secara lengkap.
  • Selesai.

Akhir Kata

Tidak sulit bukan cara melihat alamat toko di Shopee untuk mengambil barang atau tujuan lainnya. Kalian bisa lakukan trik di atas lewat HP maupun laptop atau PC. Terima kasih sudah berkunjung dan sampai jumpa!

Posting Komentar untuk "4 Cara Melihat Alamat Lengkap Toko di Shopee"