Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Cara Copy Caption TikTok Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Copy Caption TikTok - Siapa yang tidak mengenal TikTok, platform yang sangat populer dan berkembang pesat setelah pandemi ini nyatanya banyak digemari dan menjadi pesaing berat media sosial lainnya seperti Instagram, Facebook dan Twitter.
cara copy caption TikTok
Bagaimana tidak TikTok memberikan hal baru dan berbeda dari media sosial pendahulunya, dimana di TikTok pengguna dapat membuat video pendek yang dipadukan dengan musik atau lagu. Selain itu fitur-fitur yang ditawarkan juga menarik.

Ketika kalian mengupload konten, kalian bisa menambahkan caption. Nah buat bingung membuat caption, kalian dapat menyalin saja caption video TikTok orang lain. Lalu bagaimana cara salin caption video TikTok? berikut penjelasan selengkapnya.

Cara Copy Caption TikTok Tanpa Aplikasi

Mungkin beberapa pengguna mengalami kesulitan untuk mengcopy caption pada sebuah video di TikTok. Hal ini karena TikTok sendiri memang tidak memberikan akes tersebut.

Akan tetapi terdapat trik buat kalian yang ingin menyalin sebuah caption TikTok. Caranya sangat mudah bahkan bisa dilakukan tanpa bantuan aplikasi. 

1. Cara Copy Caption TikTok dengan Screenshot

Trik yang pertama ini adalah cara copy caption video di TikTok di Hp Android maupun iPhone, yakni dengan memanfaatkan fitur screenshot. Ikuti langkah-langkah di bawah ini:
  • Pertama silahkan buka dulu aplikasi TikTok di Hp kalian.
  • Cari video TikTok yang captionnya ingin disalin.
  • Pastikan tulisan terlihat jelas lalu kalian screenshot.
  • Langkah selanjutnya buka aplikasi web browser Google Chrome.
  • Nah pada tampilan awal, silahkan tekan tombol Google Lens (icon kamera) yang ada di samping kolom pencarian.
  • Selanjutnya masukkan atau pilih gambar screenshot yang kalian lakukan tadi.
  • Untuk menyalin caption, silahkan tekan dan tahan area caption sampai tulisan terblok.
  • Setelah itu sesuaikan caption mana yang akan kalian copy.
  • Jika sudah berikutnya kalian tekan tombol Copy Text.
  • Sekarang silahkan kalian tempelkan atau pastekan ke area lain, seperti status Fb, WA dan sebagainya.
  • Selesai.

2. Cara Copy Caption TikTok Melalui Website

Alternatif selanjutnya kita bisa memanfaatkan sebuah website untuk salin caption pada video TikTok. Ikuti panduan berikut:
  • Sama seperti sebelumnya, silahkan kalian buka dulu aplikasi TikTok.
  • Cari konten yang ingin disalin captionnya, lalu klik icon Share (Panah) di kanan bawah.
  • Selanjutnya pilih opsi Salin Tautan.
  • Langkah berikutnya buka browser Chrome atau lainnya dan kunjungi situs snaptik.com.
  • Setelah situs terbuka, berikutnya kalian tempelkan link yang tadi sudah kalian salin.
  • Tunggu beberapa saat sampai caption muncul.
  • Blok bagian caption yang ingin diambil lalu pilih Salin.
  • Selamat sekarang tinggal kalian tempelkan saja.
Situs ini juga bisa dipakai untuk mendownload video TikTok tanpa watermark.

3. Cara Salin Caption Video TikTok Lewat PC/Laptop

Nah karena TikTok dapat diakses secara desktop di komputer atau laptop, proses mengcopy caption jauh lebih mudah dan bisa langsung dilakukan tanpa aplikasi.

Di bawah ini tutorialnya:
  • Jalankan web browse di laptop atau PC lalu buka situs TikTok.com.
  • Silahkan login jika kalian ingin menggunakan akun pribadi.
  • Langkah selanjutnya cari saja video yang terdapat caption menarik.
  • Blok saja caption yang kalian inginkan kemudian klik kanan pada teks yang diblok.
  • Setelah itu pilih opsi copy atau salin.
  • Terakhir pastekan di tempat yang diinginkan.
  • Selesai.

*                *                    *
Itu saja cara copy caption TikTok tanpa aplikasi tambahan, baik di Hp maupun di Pc atau laptop. Silahkan kalian dapat mempraktekan semua tutorial di atas.

Ikuti terus perkembangan tutorial terbaru dan jangan lupa untuk share artikel ini ke teman kalian yang lain. Selamat mencoba!

Posting Komentar untuk "3 Cara Copy Caption TikTok Tanpa Aplikasi dengan Mudah"