Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Top Up Diamond Mobile Legends (ML) di Shopee & Harganya

Cara top up diamond Mobile Legends di Shopee bukan lah perkara yang sulit mengingst Shopee memberikan pelayanan yang mudah dipahami. Mungkin kalian sudah tidak asing lagi dengam game Mobile Legends (ML) bukan.
Cara top up diamond ML di Shopee
Game besutan Moonton ini menjadi salah satu game MOBA yang sangat populer hingga sekarang. Dimainkan oleh lima pemain yang saling bekerja sama untuk memenangkan game. Ada berbagai karakter unik dan keren yang bisa kalian pilih.

Salah satu yang membuat game ML sangat menarik adalah adanya pilihan skin, item sampai dengan karakter hero yang bisa dipilih. Sksn tetapi semua hero, skin maupun item bisa di dapatkan apabila kalian membeli Diamonds ML.

Sederhananya diamonds menjadi mata uang di permainan ini yang dipakai untuk membeli berbagai item atau skin. Sebenarnya diamonds Mobile Legends bisa di dapatkan dengan mengikuti events atau rewards, namun hal tersebut membutuhkan waktu lama.

Sehingga cara top up diamond ML di Shopee menjadi salah satu metode yang dipilih karena bisa mendapatkan diamond dengan cepat. Apabila kalian masih bingung bagaimana cara beli diamond ML di Shopee, simak penjelasan Halamantutor berikut.

Harga Diamond Mobile Legends di Shopee

Sebelum masuk ketutorial, admin akan memberikan informasi terkait dengan harga diamonds yang dijual di aplikasi Shopee.

Adapun harga diamond Mobile Legends di Shopee diantaranya:
  • Jumlah Diamond: 50+5, Harga: Rp16.500 
  • Jumlah Diamond: 250+25, Harga: Rp82.500 
  • Jumlah Diamond: 500+65, Harga: Rp163.900 
  • Jumlah Diamond: Twilight Pass, Harga: Rp163.900 
  • Jumlah Diamond: 1000+155, Harga: Rp328.900 
  • Jumlah Diamond: 1500+265, Harga: Rp482.900 
  • Jumlah Diamond: 2500+475, Harga: Rp812.900 
  • Jumlah Diamond: 5000+1000, Harga: Rp1.648.900
Perlu diingat kalau harga yang diinformasikan tersebut, sewaktu-waktu bisa berubah tergantu kondisi dan keadaan pasar.

Cara Top Up Diamond Mobile Legends di Shopee

Setelah mengetahui beberapa harga diamond yang di jual di e-commerce Shopee, selanjutnya kalian bisa mengikuti cara di bawah ini untuk membeli diamond ML di Shopee.

Berikut langkah-langkahnya:
  1. Pertama silahkan buka aplikasi Shopee di Hp kalian.
  2. Login menggunakan akun Shopee yang sudah terdaftar.
  3. Setelah masuk pada halaman utama, silakan pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan.
  4. Langkah selanjutnya cari dan pilih opsi Voucher Game.
  5. Kemudian kalian gulir ke bawah dan pilih game Mobile Legends.
  6. Nah nantinya akan ada banyak penawaran diamond yang bisa dipilih dengan berbagai harga.
  7. Pilih salah satu jumlah diamond yang akan dibeli lalu klik Lanjut.
  8. Selanjutnya kalian tentukan metode pembayaran kemudian tekan tombol Bayar Sekarang.
  9. Langkah selanjutnya lakukan pembayaran dengan nominal yang sudah tertera, maka nantinya kalian akan mendapatkan redeem voucher atau diamond melalui Google Play Store.
  10. Selesai.
Cukup mudah bukan? admin sarankan jika kalian menggunakan e-wallet atau dompet digital seperti Dana, GoPay atau ShopeePay, pastikan saldo kalian cukup agar proses dan dilakukan.

Akhir Kata

Demikian penjalasan cara top up diamond Mobile Legend di Shopee yang bisa admin sampaikan kali ini. Apabila diminta untuk memasukkan ID akun ML, kalian bisa melihatnya langsung dengan masuk ke profil di game Mobile Legends. Semoga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "Cara Top Up Diamond Mobile Legends (ML) di Shopee & Harganya"