Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghapus Akun Samsung Secara Permanen, Biar Akun Aman!

Sebelum menjual Hp Samsung, maka kalian harus tahu dulu cara menghapus akun Samsung. Hal ini sangat penting dan harus dilakukan agar nantinya akun tidak digunakan oleh orang lain. Sehingga data-data yang dimiliki tetap aman.
Cara menghapus akun Samsung
Nah ketika kita menggunakan ponsel Samsung, maka kita akan diminta untuk membuat akun Samsung. Tujuannya untuk mempermudah penyimpanan data-data seperti foto, video, telepon dan data lainnya yang disimpan di dalam ponsel.

Jika data-data tersebut sangat penting dan private, maka lebih baik menghapus semua akun yang tersingkronisasi di Hp karena dengan begiru semua data yang ada di Samsung Account dan Samsung Cloud akan terhapus.

Penarasan? langsung saja simak ulasan dari Halamantutor.xyz berikut ini sampai selesai.

Cara Menghapus Samsung Account Cepat dan Mudah

Buat kalian yang ingin menggunakan Hp Samsung baru, admin memiliki 2 metode yang bisa kalian lakukan untuk delete akun Samsung secara permanen di Hp lama.


Berikut penjelasan selengkapnya:

1. Cara Hapus Akun Samsung di Hp

Apabila kalian hanya ingin menghapus akun Samsung Account di Hp lama namun ingin tetap menggunakan akun tersebut di Hp yang baru, maka bisa ikuti penjelasan metode ini.

Karena akun tidak dihapus permanen, maka data-data yang ada di dalamnya masih tersimpan. Ikuti panduan berikut ini:
  • Silahkan kalian buka menu Pengaturan di Hp Samsung lama.
  • Setelah itu klik icon profil di pojok kanan atas.
  • Langkah selanjutnya kalian pilih menu Samsung Account dan klik Info Pribadi.
  • Nah dengan begitu kalian akan mesuk ke halaman yang berisi informasi akun Samsung.
  • Silahkan klik titik tiga di pojok kanan atas.
  • Pada opsi yang muncul, pilih Remove Account atau Hapus Akun.
  • Selanjutnya masukkan kata sandi atau password Samsung Account yang dimiliki lalu tekan tombol OK untuk konfirmasi.
  • Tunggu beberapa saat sampai proses penghapusan selesai.
  • Jika sudah, maka secara otomatis akun sudah tidak tersingkronisasi dengan ponsel Samsung tersebut, termasuk Samsung Cloud atau Find My Mobile.
  • Selesai.

Dengan cara ini semua data masih tersimpan dengan aman tanpa terhapus dan kalian masih bisa mengunakan akun Samsung tersebut di Hp lain.

2. Cara Menghapus Akun Samsung Secara Permanen

Pada metode yang kedua ini cocok untuk kalian yang ingin hapus Samsung Account secara permanen termasuk semua data yang ada di dalamnya dan yang tersimpan di Samsung Cloud. 

Kalian bisa melakukannya dengan beberapa langkah mudah sebagai berikut:
  • Langkah awal silahkan buka websie Samsung Account di sini.
  • Jika sudah terbuka, selanjutnya kalian pilih Sign in terlebih dahulu.
  • Setelah itu masukkan email dan kata sandi akun Samsung Account yang kalian miliki lalu klik Login.
  • Pada dashboard awal, masuk ke bagian Profile lalu pilih Pengaturan.
  • Lihat menu yang ada di bagian kanan, kalian dapat menekan tombol Delete Account jika ingin hapus akun Samsung.
  • Ketika muncul pop up notifikasi, silahkan klik Continue untuk konfirmasi proses.
  • Tekan lagi tombol Confirm dan tunggu proses penghapusan akun Samsung secara permanen berjalan.
  • Selesai.
Dengan melakukan cara tersebut semua data yang ada di Samsung Cloud akan terhapus secara permanen dan tidak bisa dikembalikan lagi.

Maka dari itu pastikan kalian sudah memikirkannya baik baik.

Akhir Kata

Demikian penjelasan cara menghapau akun Samsung secara permanen ataupun sementara. Namun perlu dingat pastikan kalian tidak lupa kata sandi Samsung Account karena jika lupa, maka akan sulit untuk menghapusnya. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Menghapus Akun Samsung Secara Permanen, Biar Akun Aman!"