Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Cara Mengetahui Kartu Kredit BNI Sudah Aktif atau Belum

Cara mengetahui kartu kredit BNI sudah aktif atau belum sangatlah mudah. Ini biasanya dialami oleh nasabah yang baru membuat kartu kredit, yang mana notifikasi aktivasi CC BNI tidak kunjung masuk di ponsel.

cara mengetahui kartu kredit BNI sudah aktif atau belum

Apabila kartu kredit masih belum aktif, maka kartu tersebut tidak bisa digunakan. Pihak BNI akan menganggap nasabah memang belum ingin menggunakan kartu kredit apabila tidak ada proses aktivasi kartu BNI.

Proses aktivasi dapat dilakukan melalui SMS, hubungi call center sampai pergi ke kantor cabang untuk minta aktivasi. Namun kendala yang sering terjadi adalah nasabah tidak menerima notifikasi keberhasilan, sehingga bingung apakah kartu kredit BNI sudah aktif atau belum.

Cara Mengetahui Kartu Kredit BNI Sudah Aktif atau Belum

Cara cek status kartu kredit BNI sudah aktif atau tidak bisa dilakukan dengan 3 cara baik secara online maupun offline. Kalian bisa cek dengan mengunakan Hp Android maupun iPhone.

Baca Juga: 3+ Cara Menonaktifkan Paket Smartfren Terbaru

Berikut penjelasan selengkapnya:

1. Cara Cek Status Aktif BNI Lewat SMS

Metode yang pertama yakni melalui SMS untuk mengetahui kartu kredit BNI sudah aktif atau belum. Cara ini banyak di pakai ketika terjadi kegagalan aktivasi. Berikut langkah-langkahnya:

  • Silahkan masuk ke menu Pesan di Hp.
  • Setelah itu ketik pesan Aktivasi
  • Kemudian kirim ke 3346
  • Tunggu sms balasan yang berisi informasi status kartu kredit BNI
  • Selesai

2. Cara Mengetahui Status Aktivasi BNI Via Call Center

Alternatif lainnya yaitu melalui call center. Nah dengan menghubungi pihak center, kalian bisa mendapatkan informasi secara lengkap dan jelas perihal status kartu kredit apakah aktif atau tidak. Sehingga tidak dibingungkan dengan keadaan.

Pihak BNI sendiri memiliki beberapa nomol call center yang bisa digunakan para nasabah untuk menyampaikan keluhan atau masalah. Nomor call center BNI adalah  (021) 500046, 1500046 atau (021) 68888.

Silahkan kalian hubungi salah satu nomor call center tersebut. Dan setelah terhubung, silahkan tanya informasi status kartu keredit BNI kalian.


3. Mengetahui Status Aktivasi Melalui Email

Jika kedua cara di atas dilakukan secara offline, maka cara yang terakhir ini dilakukan secara online artinya membutuhkan koneksi internet yaitu melalui Email. Hal ini karena biasanya notifikasi atau pemberitahuan aktivasi kartu kredit dikirimkan melalui Email.

 Maka dari itu setelah melakukan aktivasi, coba kalian cek email kalian yang sudah terdaftra di Bank, apakah terdapat email dari Bank yang berisi keberhasilan aktivasi. Jika sudah ada email masuk, berarti kartu kredit sudah aktif dan siap digunakan.

Tips Mengecek Status Aktivasi Kartu Kredit BNI

Agar proses pengecekan berhasil, berikut tips yang bisa kalian lakukan diantaranya:
  • Untuk informasi yang lebih jelas dan lengkap tentang aktif tidaknya kartu BNI, silahkan pakai layanan call center.
  • Kalau mengecek lewat SMS, usahakan pakai nomor Hp yang sudah terdaftar.
  • Cek email masuk secara berkala, atau kirim pesan ke email BNI di bnicall@bni.co.id.
  • Jika kartu kredet BNI punya limit di atas 100 juta, silahkan pakai layanan call center.

Pertanyaan Umum

Apakah semua cara di atas gratis?

Tidak, apabila kalian menggunakan cara mengetahui status aktivasi kartu kredit BNI lewat SMS dan telepon, maka kalian akan dikenakan tarif sesuai provider yang kalian gunakan.

Kenapa kartu kredit BNI tidak bisa transaksi padahal sudah aktif?

Ada kemungkinan pihak BNI masih memproses atau kartu kredit belum sempat dibuatkan PIN.


Penutup

Itu saja penjelasan mengenai cara mengetahuai kartu kredit BNI sudah aktif atau belum. Kalian pilih saja cara yang paling mudah dan cepat. Semoga bisa membantu bagi para nasabah pemula. Selamat mencoba di rumah!

Posting Komentar untuk "3 Cara Mengetahui Kartu Kredit BNI Sudah Aktif atau Belum"