Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Mematikan Laptop dengan Keyboard Paling Praktis

Mematikan laptop merupakan cara yang dilakukan ketika kita sudah selesai mengoperasikannya. Biasanya kita akan akan menggunakan tombol power atau melalui krusor. Hal ini harus diperhatikan karena jika sembarangan, malah dapat membuat kerusakan.
cara mematikan laptop lewat keyboard
Maka dari itu akan merepotkan jika tombol power laptop sedang rusak atau tiba-tiba laptop error sehingga tidak bisa menonaktifkan laptop dengan krusor.  Namun ada cara lain yang dapat dilakukan yaitu mematikan laptop lewat keyboard.

Cara ini sangat berguna ketuka terjadi bug atau error pada laptop kalian. Seprti yang kita tahu, keyboard digunakan untuk melakukan proses ketik. Namun ternyata keyboard juga punya fungsi tersembunyi yang jarang diketahui.

Nah lalu bagaimana caranya? langsung simak penjelasan yang Halamantutor buatkan sebagai berikut.

Cara Mematikan Laptop dengan Keyboard

Untuk melakukannya tentu tidak bisa hanya dengan satu tombol saja, mengingat fungsi utama keyboard adalah untuk mengetik. 

Maka dari itu di sini kita akan menggunakan shortcut atau tombol kombinasi. Cara ini dapat dilakukan di Windows 7, Windows 8 ataupun Windows 10. 

Nah ada beberapa tombol kombinasi yang bisa digunakan diantaranya:


1. Menggunakan Tombol ALT + F4

Tombol kombinasi pertama yang bisa kalian coba untuk menonaktifkan laptop adalah dengan menggunakan tombol ALT + F4. Caranya mudah sekali hanya dalam beberapa detik saja proses bisa langsung berjalan.

Kalian hanya tinggal menekan tombol ALT pada keyboard kemudian tekan tombol F4. Setelah itu akan muncul opsi Shut down. Silahkan pilih menu tersebut lalu tekan Enter. Secara otomatis laptop akan langsung mati.

2. Menggunakan Tombol Windows + U + U

Cara selanjutnya untuk mematikan laptop lewat keyboard adalah dengan tombol Windows + U. Akan tetapi cara ini hanya terkhusus untuk pengguna versi Windows XP. 

Untuk melakukannya terbilang unik, dimana kalian menekan tombol Windows pada keyboard kemudia tekan tombol U, lepaskan tombol kemudian takan lagi tombol U.

Kalau berhasil, laptop akan langsung ter shut down sendirinya.


3. Pakai Tombol Windows + Shutdown

Metode berikutnya ini sudah sering dilakukan, apalagi ketika terjadi bug atau lag pada laptop. Nah kalian cukup menekan tombol Windows.

Setelah itu pilih shutddown dengan menggunakan tombol krusor (tombol bersimbol panah) pada kerboard laptop kalian.

4. Menggunakan Tombol Ctrl + Alt + Del

Cara Terakhir yang cukup simpel dilakukan dengan cepat adalah dengan menggunakan tombol kombinasi Ctrl + Alt + Del secara bersamaan. 

Dengan begitu nantinya akan muncul sebuah menu di pojok kanan bawah. Di sini kalian pilih yang Shut down dan Enter. Dalam sekejap laptop akan langsung mati.

Tombol ini akan sangat membantu ketika terjadi error pada laptop atau laptop mengalami macet saat menjalankan aplikasi.

*    *    *

Ke empat cara di atas dapat kalian praktekan di semua merk laptop seperti Asus, Acer, Hp, Lenovo dan sebagainya. Admin sendiri menggunakan laptop acer dan berhasil.

Itu saja cara mematikan laptop dengan keyboard. Jangan sampai ketinggalan tutorial menarik lainnya dari Halamantutor. Terima kasih!

Posting Komentar untuk "4 Cara Mematikan Laptop dengan Keyboard Paling Praktis"