Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Cara Pinjam Pulsa Telkomsel tanpa Biaya

Telkomsel menjadi salah satu provider terbesar di Indonesia, ada jutaan orang yang menggunakan provider ini. Nah sama seperti halnya provider lain, kita membutuhkan pulsa untuk bisa terus menikmati layanan dari Telkomsel.

cara pinjam pulsa telkomsel gratis

Karena jika kita tidak mengisi pulsa, akan membuat katu dalam masa tenggang. Dengan begitu kartu tidak akan bisa digunakan untuk SMS, nelpon atau bahkan internet. Namun terkadang kita tidak sempat untuk membeli pulsa.

Nah Telkomsel punya salah satu layanan yang unik yaitu pinjam pulsa atau disebut Paket Darurat Telkomsel. Layanan ini memungkinkan kalian meminjam/berhutang paket internet, pulsa atau paket SMS dengan sistem paylater.

Artinya kalian bisa membayar setelah memiliki pulsa yang cukup. Mirip dengan shopee paylater. Penasaran? berikut Halamantutor memiliki rangkuman cara pinjam pulsa Telkomsel.

Syarat dan Ketentuan Mendapatkan Pulsa Darurat Telkomsel

Sebelum ke tutorial, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus kalian penuhi terlebih dahulu sebelum bisa mengaktifkan Paket Darurat Telkomsel.

Nah adapun syarat dan ketentuan tersebut diantaranya:

  • Minimal sudah menggunakan nomor Telkomsel yang aktif lebih dari 60 hari.
  • Pastikan kalian tidak memiliki tunggakan pinjaman pulsa. Kalau ada silahkan bayar terlebih dahulu.
  • Batas penggunan layanan ini adalah hanya 5 kali dalam 30 hari.
  • Pengguna tidak bisa memilih besaran pinjaman pulsa.
  • Besaran pinjaman mulai dari Rp3000, Rp5000 sampai dengan Rp15000.

Cara Pinjam Pulsa Telkomsel Terbaru 2022

Nah untuk meminjam pulsa dari Telkomsel ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan, mulai lewat sms, kode dial sampai dengan menggunakan aplikasi My Telkomsel.

Kalian dapat melakukannya tanpa biaya sehingga pulsa akan langsung masuk ke nomor sendiri. Berikur penjelasan selengkapnya.

1. Cara Pinjam Pulsa Telkomsel Lewat SMS

Cara yang pertama kalian dapat mengaktifkan paket darurat Telkomsel melalui SMS. Caranya cukup mudah dan simpel. Ikuti langkah-langkah di bawah ini.
  • Saat pulsa habis dan nomor kalian sudah memenuhi syarat dan ketentuan di atas, maka biasanya pihak Telkomsel akan otomatis menawarkan kalian untuk mengaktifkan paket darurat melalui SMS dari nomor 5050 atau 5111.
  • Jika kalian mendapatkan SMS dari nomor tersebut, silahkan balas dengan format YES kemudian kirim.
  • Setelah itu kalian hanya tinggal menunggu balasan SMS yang menginformasikan Paket Darurat Telkomsel sudah aktif.
  • Selesai.

2. Cara Hutang Pulsa Telkomsel Via Kode Dial/UMB

Alternatif selanjutnya yang bisa dipakai untuk pinjam pulsa Telkomsel yaitu dengan kode Dial atau UMB atau kode bintang (*) pagar (#).

Caranya sepeti saat kalian cek pulsa dan cek nomor Telkomsel. Nah langsung berikut cara melakukannya:
  • Langkah pertama buka menu Telepon di Hp kalian.
  • Setelah itu ketik kode *500*5# lalu ketuk tombol panggil.
  • Berikutnya akan muncul menu pop up dengan informasi mengenail pengaktifkan paket darurat Telkomsel.
  • Silahkan kalian masukkan angka 1 untuk menyetujuannya.
  • Berikutnya kalian tunggu saja beberapa menit maka nantinya akan muncul notifikasi kalau paket darurat sudah berhasil diaktifkan.

3. Cara Pinjam Pulsa Telkomsel Melalui Aplikasi My Telkomsel

Langkah terakhir untuk berhutang pulsa Telkomsel ke nomor sendiri yaitu bisa dengan aplikasi My Telkomsel.

Nah aplikasi My Telkomsel memang menjadi tempat untuk mendapatkan layanan dan paket-paket yang ditawarkan oleh pihak Telkomsel. Selain itu kalian bisa cek pulsa, nomor dan info paket yang sedang digunakan.

Dengan aplikasi ini juga kalian dapat aktifkan paket pulsa darurat Telkomsel. Ikuti langkah berikut:

  • Langkah pertama unduh dan install aplikasi My Telkomsel di Google Playstore atau App store bagi pengguna iPhone.
  • Jika sudah, buka aplikasinya dan lakukan pendaftaran dengan nomor Telkomsel yang kalian gunakan.
  • Nah pada dashboard awal, silahkan pilih menu Buy Package lalu masuk ke Shop.
  • Jika nomor sudah memenuhi syarat dan ketentuan, maka akan muncul opsi Special for You. Silahkan buka opsi tersebut.
  • Selanjutnya di bagian atasnya kalian ketuk menu Paket Darurat. Nah kalian akan diperlihatkan beberapa penawaran paket yang bisa dipilih.
  • Silahkan pilih salah satunya lalu aktifkan.
  • Selesai.
Nb. Paket darurat Telkomsel yang ditawarkan berbeda-beda tiap pengguna.

Bagaimana Cara Membayar Pinjaman Pulsa?

Kalian tidak perlu pusing memikirkan bagaimana cara membayar pulsa Telkomsel yang sudah dipinjam tadi, karena pembayaran akan dilakukan secara otomatis ketika kalian melakukan pengisian pulsa.

Namun tidak berlaku jika kalian melakukan pengisian paket atau transfer pulsa. Jadi jangan heran ketika kalian mengisi pulsa tapi pulsa malah terpotong. Bisa jadi kalian memiliki tunggakan hutang pulsa.

Ketika tunggakan sudah dibayar, maka kalian dapat menggunakan layanan Paket Darurat Telkomsel kembali.

*    *    *

Nah sekarang kalian tidak perlu takut lagi akan kehabisan pulsa disaat-saat darurat atau genting. Tinggal gunakan cara di atas saja agar tetap bisa menikmati layanan Telkomsel.

Sekian tutorial cara pinjam pulsa Telkomsel terbaru. Jangan ikuti terus informasi menarik dari Halamantutor. Selamat mencoba di rumah!

Posting Komentar untuk "3 Cara Pinjam Pulsa Telkomsel tanpa Biaya"