Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 CARA MENGUBAH APLIKASI DARI PLAY STORE JADI APK PALING AMPUH

Android memang memiliki tempat khusus penyediakan berbagai aplikasi bernama Play store atau juga disebut Google play. Bukan hanya aplikasi tapi juga game, ebook dan sebagainya. Biasa dibilang cukup lengkap dan beragam.

Source: howtogeek,com

Saat kita mendownload aplikasi di Play store entah aplikasi edit foto, musik atau games, maka aplikasi akan terinstal secara otomatis. Artinya pengguna tidak akan mendapatkan file Apk. Apa itu? Sederhananya Apk file mentah yang menjadi bahan penginstalan.

Paling mudahnya, saat kalian mendownload aplikasi di google, file yang kalian dapat itulah yang dinamankan file Apk. Dengan tidak adanya file Apk dari Play store, membuat kita tidak dapat membackup aplikasi tersebut, sehingga file akan langsung hilang ketika aplikasi dihapus ataupun Hp terformat.

Namun kalian tidak perlu khawatir, karena ada cara untuk backup (Apk) aplikasi yang berasal dari Play store. Sehingga kalian tidak perlu lagi mengunduh-terus terusan. Selain itu file Apk dapat dibagikan ke teman-teman yang membutuhkan, bisa pakai Bluetooth, email atau Whatsapp.

Simak ulasan dari Halamantutor berikut ini.

Cara Mengubah Aplikasi dari Play Store Menjadi Apk

Untuk mengconvert aplikasi yang diinstall dari Play store di smartphone kalian menjadi bentuk Apk, ada berbagai cara yang bisa dilakukan, baik secara online (tanpa aplikasi), maupun menggunakan aplikasi. Baik menggunakan Hp android ataupun melalui PC atau laptop.

Nah admin akan memberikan kedua cara tersebut, tentunya dapat digunakan langsung tanpa akses root. Berikut ini adalah penjelasannya.

Mengubah Aplikasi Play Store Menjadi Apk Tanpa Aplikasi (Simpel)

Ini mungkin cara yan paling pratis dan sederhana. Dan biasanya banyak dicari oleh orang-orang. Yang mana kalian tidak perlu repot-repot menginstall aplikasi tambahan. Hal ini berguna sekali untuk Hp yang ruang penyimpanannya sedikit.

Di sini kita akan memanfaatkan layanan situs yang bernama Apkcombo. Caranya sangat mudah sekali dan gratis digunakan.

  • Pertama kalian buka dulu aplikasi Play store dan cari aplikasi atau game yang ingin dirubah menjadi file Apk.
  • Jika sudah, masuk ke info aplikasi tersebut kemudian salin link nya dengan cara klik titik tiga di pojok kanan atas. Pilih Bagikan lalu pilih Salin Link atau Tautan.
  • Langkah selanjutnya buka aplikasi Chrome, lalu kunjungi alamat Apkcombo.com lalu enter.
  • Pada tampilan awal, kalian akan mendapati kolom untuk menempelkan link yang sudah kalian copy tadi. Masukkan pada kotak tersebut, kemudian tekan tombol Generate Download Link di bawah nya.
  • Tunggu beberapa saat, maka setelah itu muncul aplikasi yang dimaksut. Klik Download untuk menyimpan file.

Nb. Cara ini hanya dapat digunakan untuk aplikasi yang belum didownload dan diinstall di smartphone. Jika kalian ingin backup aplikasi yang sudah terintal, bisa coba cara yang kedua.

Mengubah Aplikasi Play Store Menjadi Apk Dengan Aplikasi

Bukan hanya secara online saja, namun kalian juga dapat memanfaatkan sebeuah aplikasi pihak ketiga. Walaupun menggunakan aplikasi tambahan, namun aplikasi ini memiliki beberapa fitur yang tidak kalain dapat pada cara yang pertama tadi.

Misalnya saja, menjadikan aplikasi yang sudah terinstall menjadi file Apk. Berikut beberpa aplikasi yang admin rekomendasikan

1. APK Extractor

APK Extractor sudah dikenal sekali sebagai aplikasi yang dapat digunakan untuk membackup aplikasi menjadi Apk. Aplikasi ini memang memiliki fungsi utama membuat file Apk dari sebuah aplikasi. Meskipun begitu fitur yang ditawarkan juga lumayan.

Yang mana APK Extractor dapat membackup hampir pada semua aplikasi termasuk apikasi sistem. Kemudian kalian bisa langsung pakai dengan cepat dan mudah tanpa harus root Hp. Hanya dengan beberapa langkah saja, aplikasi ini langsung membuatkan backupnya bahkan pada aplikasi yang sudah terinstal di Hp.

Jika kalian tertarik langsung ambil aplikasinya berikut ini beserta cara menggunakannya.

  • Unduh aplikasinya dan lakukan install di ponsel kalian sampai selesai.
  • Jika sudah, buka aplikasi Apk Extractor maka kalian akan mendapati beberapa aplikasi yang dapat kalian backup.
  • Silahkan kalian pilih aplikasinya dengan memberi tanda ceklik pada kotak kecil, kemudia tekan ikon tanda panah ke bawah pada menu di bagian atas.
  • Tunggu sampai proses pengubahan selesai.
  • Setelah itu Aplikasi yan sudah menjadi file Apk, akan langsung tersimpan di memori internal.
Nb. Aplikasi ini tidak akan berkerja pada aplikasi premium atau berbayar.

2. Clean Master

Aplikasi Clean Master juga tidak kalah populernya dengan aplikasi sebelumnya. Mungkin aplikasi ini lebih dikena dengan aplikasi pembersih file sampah yang ada di Hp Android karena memang Clean Master dilengkapi dengan beberapa fitur, salah satunya ya mengubah aplikasi menjadi file Apk.

Fitur ini tentu sangat mebantu, karena pengguna tidak perlu menginstal aplikasi lainnya untuk mendapatkan fitur komplit. Apalagi setelah adanya pengupgrade tan, membuat aplikasi Clean Master dilengkapi dengan lebih banyak fitur canggih.

  • Silahkan download, install lalu buka aplikasi Clean Master di smartphone kalian.
  • Kemudian pada dashboard awal pilih menu Pengelola App. Setelah itu kalian dapat melihat berbagai aplikasi yang terinstal di Hp kalian.
  • Langkah selanjutnya kalian tandai aplikasi yang diinginkan lalu tekan tombol Backup di bagian bawah. Tunggu sampai proses berjalan penuh.
  • Selesai.
Nb. Untuk melihat hasil backup pergi ke menu Penyimpanan File. pilih memori internal, allau cari folder Clean Master dan pilih lagi folder backup.

3. Apps Backup and Restore

Ada lagi aplikasi yang dapat mengubah aplikasi play store menjadi Apk bernama Apps Backup and Restore. Ya sesuai dengan namanya, aplikasi ini akan membackup semua aplikasi yang diingin menkadi file Apk dalam sekejap.

Selain itu dengan aplikasi ini kalian juga bisa pakai untuk menginstall ataupun uninstall aplikasi yang ada di memori internal maupun kartu SD. Ukurannya juga terbilang ringan hanya 2 MB-an saja sehingga gak banyak makan ruang penyimpanan.

Aplikasi ini dapat digunakan dengan mudah dan cepat, hanya beberapa tahap sajap. Langsung kita mulai tutorialnya.

  • Buka aplikasi Apps Backup and Restore yang sebelumnya sudah diinstal di Hp.
  • Setelah itu kalian langsung diminta memilih aplikasi apa saja yang akan dibackup. Pilih dengan memberikan tanda centang pada kotak di sebelahnya.
  • Kemudian kalian tekan tombol Backup yang ada di bagian bawah.
  • Biarkan proses bekerja sampai selesai.

4. APK Export (Backup & Share)

Selanjutnya ada aplikasi APK Export (Backup & Share). Aplikasi ini bisa dikatakan aplikasi backup apk yang paling ringan. Ukurannya saja hanya sekita 130 KB bahkan tidak sampai 1 MB. Meskipun begitu kemampuannya dalam convert aplikasi ke Apk tidak bisa disepelekan.

Hanya dua langkah saja semua proses dilakukan dengan cepat. Selain itu yang menarik adalah APK Export (Backup & Share) mengklaim bahwa tidak ada iklan sehingga tidak akan ada yang mengganggu. Tampilannya pun simpel.

Aplikasi yang terinstal dari play store akan secara otomatis terbackup. Jadi semisal aplikasi kalian hapus, kalian bisa instal langsung melalui aplikasi ini tanpa harus mengunduh kembail di play strore. Menarik bukan? langsung cobain aplikasinya.


***

Demikian lah 5 cara mengubah aplikasi dari play store menjadi Apk di android secara mudah dan cepat. Ingat semua file backup tersimpan di folder aplikasi yang kalian pakai atau biar mudah, kalian bisa membuat folder sendiri menjadi folder backup.

Akan tetapi itu dilakukan jika folder aplikasi tidak muncul. Semoga berhasil dan selamat mencoba!

Posting Komentar untuk "5 CARA MENGUBAH APLIKASI DARI PLAY STORE JADI APK PALING AMPUH"