Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8 HP HARGA 1 JUTAAN RAM 4 GB TERBAIK 2021

Pengen punya HP canggih dan spek mumpuni dengan harga terjangkau? Sekarang bukan lagi masalah karena sudah banyak Hp dengan brand terkenal seperti Xiaomi, Oppo, Vivo, Realme bahkan Samsung yang memiliki produk smartphone dengan harga pas di kantong.

Bahkan ada seri Hp yang dibandrol dengan harga 1 jutaan aja. Harga tersebut memang termasuk paling murah untuk sebuah smartphone. Akan tetapi untuk masalah kemampuan tidak bisa dianggap remeh. Dengan harga 1 jutaan aja kalian bisa mendapatkan ponsel dengan RAM 4GB.

Bahkan ada yang dibekali dengan RAM 6GB. Selain itu kalian dapat memiliki hp berkapasitas baterai jumbo hingga 5000 mAh dengan harga murah. Tentunya daya baterai sebesar  itu dapat menunjang aktivitas ponsel jadi lebih lama.

Jadi, ingin memiliki smartphone baru nan canggih dengan harga terjangkau? Simak daftar HP harga 1 jutaan terbaik  yang Halamantutor rekomendasikan berikut ini.

1. Realme C25

Source: mobilebd.co

Dikenal sebagai brand yang menghadirkan ponsel-ponsel berspek tinggi namun dengan harga yang relatif murah, sepertinya Realme memang menjadi  Hp yang bisa kalian coba beli. Salah satunya Realme C25 ini. Dibandrol dengan harga 1 jutaan aja, HP ini sudah dibekali RAM besar yakni 4 GB.

Tidak hanya itu, kalian bisa menikmati tiga kamera belakang dengan resolusi kamera utama 48 MB dan ditemani dua kamera lainnya beresolusi 2 MP yang akan membuat hasil jepretan makin ciamik. Sedangkan untuk kamera depan, ditanamkan kamera beresolusi 8 MP.

Dari segi performa Realme C25 gak bisa dianggap sepele karena sudah menggunakan prosesor Helio G70. Serta yang jadi keunggulan dari seri ini adalah kapasitas baterainya yang suber gedek yaitu 6000 mAh sehingga HP akan aman dipakai seharian.

Harga yang ditawarkan: 1.900.000 an di toko online


Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.5 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Helio G70 (12nm)
  • RAM: 4 GB
  • ROM: 64 GB
  • Kamera Belakang: 48 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 8 MB
  • Kapasitas Baterai 6000 mAh

2. Vivo Y20

Source: begawei.com
Kalau kalian cari HP harga 1 jutaan dengan performa mumpuni, Vivo Y20 bisa jadi pilihan. Ditanamkan chipset tipe Snapdragon 460 (11 nm) yang dapat menopang aktivitas gaming ringan tanpa masalah dan hambatan. Ditambah lagi dengan RAM 4 GB yang buat performa makin kenceng.


Bagian layarnya sudah menggunakan IPS LCD sehingga tampilan lebih berwarna dan tajam, dengan ukuran 6.5 inch membuat pengalaman menonton video jauh lebih menyenangkan. HP ini dapat bertahan seharian karena dibekali baterai besar 5000 mAh.

Bahkan sudah support pula fast charging hingga 18W. Vivo Y20 menawarkan memori internal sebesar 64 GB yang dapat menyimpan berbagai jenis file yang kalian punya. Tidak sampai di situ, masih mendukung juga penambahan memori eksternal jika dirasa penyimpanan telepon sudah hampir penuh.

Harga yang ditawarkan: 1.500.000-1.600.000-an di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.5 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Qualcomm SM4250 Snapdragon 460 (11 nm)
  • RAM: 4 GB
  • ROM: 64 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 5 MB
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh


3. Realme C21

Source: gsmarena.com
Ada lagi seri dari realme yakni Realme C21 yang memiliki berbagai kelebihan diantaranya kamera belakang yang miliki 3 buah lensa diantaranya 13 MP dengan fitur PDAF dan ditemani dengan dua kamera yang masing-masing beresolusi 2 MP.

Sedangkan kamera depan beresolusi 5 MP yang support video Full HD 30 fps.  Dari segi tampilan HP ini menggunakan layar IPS berukuran 6.5 inch dan mampu memancarkan kecerahan layar hingga 400 nits yang masih aman digunakan di luar ruangan.

Urusan kemampuan Realme C21 dipasang chipset MediaTek Helio G35 (12 nm) yang ditunjang juga dengan dua varian RAM yakni 3 GB dan 4 GB. Fitur lain yang ditawarkan adalah sudah adanya finger print dan kemampuan fast chargingnya hingga 10W.

Hp ini bisa jadi pilihan buat kalian yang ingin pemakaiannya bertahan lama, karena memiliki baterai besar hingga 5000 mAh.

Harga yang ditawarkan: 1.500.000 - 1.600.000-an di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.5 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: MediaTek Helio G35 (12 nm)
  • RAM: 3 GB/4 GB
  • ROM: 32 GB/64 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 5 MB
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh

4. Poco M3

Source: bumiayu.id
Akhir-akhir ini HP poco jadi warna baru di deretan smartphone Indonesia, termasuk Poco M3 ini yang menawarkan keunggulan dari segi performanya karena ditanamkan chipset kelas atas bertipe Snapdragon 662 (11 nm).

Dengan chipset tersebut, dapat melibas berbagai game-game ringan sampai berat layaknya Mobile Legend, PUBG dan lainnya. Keunggulan lain yang jadi andalan adalah kapasitas baterai super besar hingga 6000 mAh yang didukung fitur fast charging hingga 18 W.

Untuk segi tampilan tidak perlu diragukan lagi, walaupun hanya menggaek tipe layar IPS berukuran 6.53 inch, tapi Poco M3 memberi tambahan berupa perlindungan layar Gorilla Glass 3 sehingga layar tidak mudah retak atau bahkan pecah.

Kamera belakang didesain cukup besar dengan lensa utama 48 MP serta masing-masing 2 MP untuk lensa macro dan depth yang bisa menghasilkan foto lebih detail.

Harga yang ditawarkan: 1.800.000- an (untuk varian RAM 4GB/64GB) di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.53 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
  • RAM: 4 GB/6 GB
  • ROM: 64 GB/128 GB
  • Kamera Belakang: 48 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 8 MB
  • Kapasitas Baterai: 6000 mAh

5. Xiaomi Redmi 9

Source: oblengplus.com
Jadi salahsatu sub brand Xiaomi yang banyak diminati pasar Indonesia, membuat HP Redmi masuk daftar admin buat kalian yang mencari HP 1 jutaan nan canggih. Seri Redmi 9 bisa jadi pilihan terbaik karena dapat menampilkan layar FullHD+ sehingga tampilan terlihat lebih tajam dan jelas.

Semakin nyaman dengan perlindungan layar Gorilla Glass 3 dan resolusi 1080 x 2340 pixel. Aktivitas mobile makin asik dengan berbekal suplai baterai 5020 mAh yang sudah didukung kemampuan pengisian cepat sampai 18W.


Apabila kalian hobi gaming, Xiaomi Redmi 9 masih bisa berjalan dengan baik dengan prosesor Mediatek Helio G80 (12 nm). Untuk urusan kamera, Redmi 9 sedikit menarik karena menawarkan empat kamera belakang dengan resolusi 13 MP untuk lensa wide.

8 MP lensa ultrawide yang dapat mengambil foto hingga sudut 118 derajat, 5 MP lensa macro dan 2 MP lensa depth yang cukup membantu kegiatan fotografi.

Harga yang ditawarkan: 1.700.000-an (untuk varian RAM 4GB/64GB) di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.53 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Mediatek Helio G80 (12 nm)
  • RAM: 3 GB/4 GB/6 GB
  • ROM: 32 GB/64 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 8 MP, 5 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 8 MB
  • Kapasitas Baterai: 5020 mAh

6. Samsung Galaxy A02S

Source: alzashop.com
Siapa bilang Hp dari brand Samsung selalu mahal, sepertinya itu tidak berlaku untuk seri Galaxy A02S ini yang memiliki spesifikasi lumayan dikelas HP 1 jutaan. Hal yang menarik adalah OS version yang menggunakan Android 10, tetapi bisa diupgrade ke Android 11.

Perfomanya juga gak main-main karena menggaet chipset Snapdragon 450 (14 nm) dengan dua Varian RAM cukup besar yakni 3 GB dan 4 GB. Sangat jarang sekali Samsung meluncurkan ponsel dengan tipe chipset cukup tinggi dan RAM 4 GB di harga 1 jutaan saja.

Meski terbilang murah,  nyatanya seri ini masih menghadirkan fitur hebat seperti daya baterai hingga 5000 mAh dan fast chargging 15 W. 

Harga yang ditawarkan: 1.700.000-an di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.5 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm)
  • RAM: 3 GB/4 GB
  • ROM: 32 GB/64 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 5 MB
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh

7. Oppo A54

Source: gadgetsquad.id
Menghadirkan desain kekinian Oppo A54 merangsang sebagai pesaing ponsel di harga 1 jutaan. Memiliki tampilan layar IPS LCD berukuran 6.51 inch dan beresolusi 720 x 1600 pixels, HP ini jadi pilihan yang pas buat digunakan bersosial medai.

Ukurannya yang cukup ramping, hanya sekitar 8.4 mm sehingga nyaman untuk digenggam. Disokong dengan prosesor Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm) dan ditambah lagi dengan RAM 4 GB makin buat HP yang satu ini semakin kencang.

Menghadirkan triple kamera dibagian belakang yang terdiri dari lensa utama beresolusi 13 MP dan dimeriahkan dua kamera macro dan depth dengan resolusi 2 MP. Sama seperti HP lainnya, Oppo A54 juga disuplai dengan baterai besar 5000 mAh.

Harga yang ditawarkan: 1.700.000-an di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.51 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm)
  • RAM: 4 GB/6 GB
  • ROM: 64 GB/128 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 16 MB
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh

8. Realme C15

Source: myhartono.com
Rekomendasi HP 1 jutaan yang terakhir adalah Realme C15 yang memiliki baterai super jumbo hingga 6000 mAh dan kecepatan ngecasnya 18W. Punya ukuran layar 6.5 inch dengan lebar layar ke bodi HP hingga 81.7% dan resolusi 720 x 1600 pixels.

membuat layar hp ini tampak lapang dan nyaman buat nonton dan gaming. Tidak perlu takut retak karena layar diberi perlindungan dengan Gorilla Glass. Sektor kamera juga jadi kelebihan seri ini, berbekal empat buah kamera belakang dan satu kamera depan.

Resolusi lensa utama pada kamera belakang yakni 13 MP dan sudah mendukung fitur PDAF. Diikuti resolusi lainnya 8 MP, 2 MP dan 2 MP untuk lensa ultrawide, macro dan depth. Sedangkan untuk kamera depan dipersenjatai dengan 8 MP.

Sudah tersedia juga fitur fingerprint serta slot untuk memori eksternal dengan kapasitas ekstra.

Harga yang ditawarkan: 1.700.000-an di toko online.

Spesifikasi Lengkap

  • Ukuran layar: 6.5 inch
  • OS Version: Android 10
  • Prosesor: MediaTek Helio G35 (12 nm)
  • RAM: 3 GB/4 GB
  • ROM: 64 GB/128 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP, 8 MP, 2 MP, 2MP
  • Kamera Depan: 8 MB
  • Kapasitas Baterai: 6000 mAh
***

itulah tadi 8 daftar hp harga 1 jutaan berspek tinggi RAM 4 GB terbaik dan canggih di kelasnya. Rata-rata hp di atas sudah memiliki kapasitas baterai jumbo ya, jadi gak perlu khawatir hp cepat lowbat. 

Apakah kalian tertarik dengan salah satu ponsel di atas? atau jika ada rekomendasi hp lainnya, bisa tulis di kolom komentar.

Posting Komentar untuk "8 HP HARGA 1 JUTAAN RAM 4 GB TERBAIK 2021"